Resep Tahu Isi Bakso Lezat

CaturFebrian - Kali ini kami akan membagikan Resep Tahu Isi Bakso, tahu isi bakso yang dimaksud disini bukan bakso yang sudah jadi seperti dipedagang sayur, tetapi kita akan membuatnya sendiri. Tidak perlu bingung bahan apa saja yang akan digunakan sebagai bakso dan bagaimana cara membuatnya, karena kami akan memberi tahu anda bahan dan bagaimana cara pengolahannya. Membuatnya tidak sulit, seperti tahu bakso yang biasanya ada dipedagang bakso. Hanya dengan menyiapkan tahu kulit dan bahan-bahan membuat bakso sebagai isian tahunya. Dan mengolahnya pun tidak perlu digoreng karena kita akan merebusnya.


Tahu isi bakso dapat disajikan sebagai pelengkap dalam menu makan anda, juga bisa disajikan sebagai camilan. Lebih nikmat lagi jika disajikan dengan saus kacang. Ditambah kuah lebih enak dan segar, anda bisa membuat kuah bakso sendiri dirumah.

Resep ini dipersembahkan oleh: http://caturfebrian.blogspot.com/

Bahan untuk Resep Tahu Isi Bakso Lezat:
  • Tahu Kulit Kotak = 17 buah, dibelah dua sisinya tidak putus.

Bahan isi:
  • Air Es = 50 gram.
  • Bawang Putih = 2 siung, dihaluskan.
  • Daging Giling = 150 gram.
  • Daun Bawang = 1 batang, diiris halus.
  • Garam = 1/2 sendok teh.
  • Merica Bubuk = 1/4 sendok teh.
  • Penyedap Rasa = 1/4 sendok teh.
  • Putih Telur = 1 butir.
  • Tepung Sagu = 75 gram.

Resep cara membuat Tahu Isi Bakso Lezat:
  1. Untuk isi: aduk rata daging giling, merica bubuk, bawang putih, penyedap rasa, daun bawang, garam dan air es. Tambahkan tepung sagu, lalu aduk sampai merata.
  2. Ambil tahu, kemudian sendokkan isi yang telah dibuat tadi kedalam tahu, isiian dibuat agak penuh.
  3. Kemudian, kukus diatas api sedang selama 20 menit, kukus hingga matang.
Resep diatas hanya untuk 17 porsi saja, jika anda ingin menambahkannya, anda bisa mengira ngira berapa bahan yang harus digunakan. Silahkan dicoba resepnya, rasanya akan membuat anda dan keluarga ketagihan, dari pada beli yang sudah jadi ditukang sayur yang harganya sedikit mahal, lebih hemat juga membuat sendiri. Mau tahu olahan lain dari tahu? yuk simak juga Resep Tahu Isi Renyah yang isinya lengkap dengan aneka sayuran, yang pasti menyehatkan.