Kue bolu kukus ini memiliki ciri khas selain teksturnya yang lembut, bentuknya pun cantik seperti bunga yang mekar dengan warna pelangi yang dapat anda sesuaikan sendiri tergantung selera. Kue ini tidak hanya di makan pada saat sarapan saja, dapat juga dijadikan hidangan saat ada tamu berkunjung, atau pun saat mengadakan acara bolu kukus sangat cocok dijadikan kue hidangan.
Anda mungkin mudah untuk mendapatkan bolu kukus mekar ditempat jajanan pingir jalan dipagi hari, tapi tidak ada salahnya jika anda ingin membuatnya sendiri. Tidak perlu khawatir gagal dalam belajar membuatnya, kuncinya adalah kepercayaan diri yang maksimal, karena Resep Bolu Kukus ini sangat mudah dan praktis. Di bawah ini adalah bahan yang akan di gunakan daan cara pengolahannya.
Resep ini dipersembahkan oleh: http://caturfebrian.blogspot.com/
Bahan untuk Resep Bolu Kukus Mekar:
- Baking Powder = 1/4 sendok teh.
- Esen Pandan = 4 tetes.
- Garam = 1/4 sendok teh.
- Gula Pasir = 225 gram.
- Pewarna Hijau = 12 tetes.
- Pewarna Hijau Muda = 3 tetes.
- Putih Telur = 120 gram.
- Sp = 2 sendok teh.
- Sprite = 200 ml.
- Tepung Terigu Protein Sedang = 300 gram.
- Pertama, panaskan terlebih dulu kukusan. Lalu, kocok putih telur dan garam, kocok setengah mengembang. Kemudian, tambahkan SP dan gula, kocok hingga mengembang.
- Selanjutnya, tambahkan tepung dan baking powder sambil diayak, aduk rata bergantian dengan sprite, esen pandan dan pewarna makanan berwarna hijau.
- Kemudian, siapkan cetakan bolu kukus, lalu isi penuh cetakan tersebut. Kukus selama 10 menit, kukus diatas api besar.
Setelah mencobanya, pasti anda akan mengatakan bahwa membuatnya sangatlah mudah dengan memperhatikan petunjuknya dengan teliti. Kreasiakan pemilihan warna untuk mempercantik tampilan bolu kukusnya. Selamat mempraktekannya dirumah yah, semoga Resep Bolu Kukus Mekar Praktis kami ini dapat bermanfaat.