Bubble yang di gunakan sudah pasti alami, karena kita membuatnya sendiri di rumah. Karena pedagang yang biasanya menjualnya membeli bubble secara instan dan hanya tinggal merebusnya saja. Anda bisa menyajikan minuman segar ini jika ada acara keluarga dan Anda tidak perlu memesannya di luar, tinggal membuatnya sendiri saja di rumah. Tidak perlu khawatir dengan selera mereka, karena minuman ini telah di minati banyak orang, mulai dari yang kecil sampai yang dewasa. Mari kita lihat Resep Es Capuccino Cincau di bawah ini:
Resep ini dipersembahkan oleh: http://caturfebrian.blogspot.com/
Bahan untuk Resep Es Cappucino cincau:
- Air Dingin = 100 ml.
- Cappuccino Bubuk = 2 bungkus.
- Es Batu = 600 gram, dipecahkan.
- Gula Pasir = 50 gram.
- Susu Bubuk Cokelat = 50 gram (contoh: milo).
- Susu Kental Manis = 25 ml (putih).
- Air Hangat = 50 ml.
- Gula Tepung = 1 sendok makan.
- Kopi Instan Bubuk = 1/4 sendok teh.
- Tepung Sagu = 100 gram.
- Cincau Hitam = 200 gram, diparut menggunakan parutan keju.
- Susu Kental Manis = 2 sendok makan (cokelat).
- Pertama, untuk resep membuat bubble, aduk rata tepung sagu, kopi instan bubuk, gula tepung dan air. Kemudian, bentuk bulat-bulatan kecil. Lalu, rebus didalam air mendidih sampai terapung. Setelah itu, masukkan kedalam air es.
- Selanjutnya, blender cappuccino bubuk, susu cokelat, air, gula pasir, susu kental manis, dan es batu, blender sampai halus.
- Selesai, sajikan blenderan cappuccino, bola-bola sagu, dan pelengkap.